Jumat 06 Juli 2012 - 03:32:24

Peksiminas XI-Mataram : Mahasiswa UBH Juarai Seriosa dan Keroncong
Peksiminas XI-Mataram : Mahasiswa UBH Juarai Seriosa dan Keroncong
bunghatta.ac.id - Benediktus Manik dan Yonda Prima, dua orang mahasiswa UBH utusan Sumbar untuk mengikuti Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) XI di Mataram, yang berlangsung dari tanggal 1-6 Juli. Di depan dewan juri mereka unjuk kebolehan tangkai lomba Keroncong dan Seriosa. Penampilan kedua anggota Bung Hatta Voice tersebut bernilai lebih dari peserta lainnya, sehingga dewan juri memutuskan merekalah yang menjadi pemenangnya.

Hal itu disampaikan pembina Bung Hatta Voice Ir. Eddy Soesillo yang diterima Humas Universitas Bung Hatta via SMS.

Eddy menambahkan, sebelumnya kedua mahasiswa tersebut juga telah mewakili Sumbar untuk mengikuti Peksiminas ke IX, tahun 2010 yang lalu di Pontianak. Sementara untuk tangkai lomba seni Keroncong dan Seriosa baru untuk tahun ini utusan Sumbar yang di wakili mahasiswa Fak.Hukum dan FKIP UBH tersebut yang lolos seleksi.

Peksiminas itu sendiri dibuka secara resmi oleh Kementerian Pendidikan Nasional Muh. Nuh, seperti dikutib di dari berbagai media, M.Nuh menjelaskan bahwa membangun bangsa yang juga tugas para mahasiswa, bukanlah sekedar membangun gedung-gedung bertingkat tinggi dan luas, bukan sekedar membangun jalan-jalan yang besar, licin dan panjang, serta bukan membangun industri-industri yang sifatnya fiktif, akan tetapi diperlukan upaya membangun manusia seutuhnya yang paripurna.

Kemdikbud melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi selalu melaksanakan kegiatan-kegiatan yang sifatnya rutin, seperti Pomnas (Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional), Pimnas (Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional), serta Peksiminas ke XI tersebut bertujuan untuk mengembangkan kemampuan mahasiswa untuk membangun manusia Indonesia seutuhnya.





Dibaca: 2561 | model cetak jadikan PDF
Sharing:   Facebook Twitter Google Yahoo MySpace Digg Delicious Reddit StumbleUpon Furl Spurl Shadows Technorati

Jurnal
Contact Universitas Bung Hatta
Email rektorat@bunghatta.ac.id
humas@bunghatta.ac.id
Phone 0751-7051678
Fax 0751-7055475

Online Chat

  

  

LiveZilla Live Help
Copyrights © 2024 Universitas Bung Hatta | Peta Situs | Pengelola | Kontak | Login
Dikembangkan oleh Pustikom Universitas Bung Hatta
Universitas Bung Hatta on Universitas Bung Hatta on RSS Universitas Bung Hatta on Facebook Universitas Bung Hatta on Twitter Universitas Bung Hatta on Youtube Universitas Bung Hatta on Linkedln
Alamat IP anda: 3.128.198.21